Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Kehumasan Jakarta Barat

Ardan,Dicky,Falih,Rizki,Yudha. Gambar tema oleh i-bob. Diberdayakan oleh Blogger.
 

Minggu, 29 April 2012

HBKB Kembangan Semarak, Ribuan Peserta Ikut Fun Bike

0 komentar
Pelaksanaan hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day2012 tingkat Kecamatan Kembangan Jakarta Barat berlangsung semarak, Ahad (29/4) pagi. Kegiatan yang dipusatkan di lapangan Puri Kembangan tersebut dibuka Wali Kota Jakarta Barat H Burhanuddin, dimeriahkan berbagai kegiatan, antara lain fun bike, bazar, senam massal, hiburan musik serta puluhan hadiah dan doorprize.

Acara diawali senam massal sejak pukul 06.00 yang diikuti sekitar 1000 peserta. Selanjutnya didampingi Ketua TP PKK Jakarta Barat Hj Emma Suhaema, pejabat dan aparat wilayah setempat, Wali Kota H Burhanuddin melepas peserta fun bike dengan rute lapangan Puri Kembangan-sisi tol-Jalan Sanggrahan, perempatan Pasar Puri-Asem-Jalan Raya Kembangan depan kantor wali kota-kembali ke lapangan. Pada kesempatan itu Wali Kota juga mengukuhkan dan melantik komite sepeda Indonesia (KSI) cabang Kecamatan Kembangan yang berjumlah 21 orang dengan ketuanya Edy Mulyanto.

Menurut Edy yang juga Wakil Camat Kembangan, menyebutkan peserta fun bike mencapai sekitar 3.000 peserta. Hadiah dan doorprize yang disediakan antara lain 10 sepeda, kulkas, mesin cuci, 10 handphone termasuk BB, TV dan berbagai barang elektronik.

Terkait HBKB, pihaknya berupaya menjadikan kawasan Sentra Primer Baru Barat (SPBB) sebagai ikon Kecamatan Kembangan. Untuk sasaran HBKB, selain di SPBB pihaknya akan mencari potensi wilayah lainnya di perumahan-perumahan. Satu di antaranya Taman Aries Meruya Ilir. “Kita berupaya memperbanyak kawasan udara bersih dan sejuk di wilayah Kembangan,” kata Edy.

Sementara Wali Kota H Burhanuddin saat sambutan mengajak seluruh warga Jakarta Barat untuk bersama-sama menjaga dan peduli lingkungan serta mewujudkan udara sejuk. “Hari ini mimpi kita satu hari dalam sebulan tidak pakai kendaraan bermotor terwujud. Hari ini kita menyatu dengan alam,” ujarnya.

“Kegiatan ini sangat positif, tahun depan kawasan SPBB ini kita upayakan benar-benar bebas dari asap kendaraan bermotor. Terima kasih atas semangat kebersamaannya. Buang sampah sembarangan atau buang polusi dosa besar. Mari sama-sama kita kurangi polusi di sekitar kita,” imbuh Wali Kota.

Pada kesempatan tersebut Wali Kota mengambil satu kupon doorprize berhadiah sepeda lipat. Peserta beruntung yang nomornya keluar langsung dipanggil ke atas panggung untuk membawa pulang hadiah. “Nggak nyangka bakalan dapat sepeda, terima kasih penyelenggara,” ucap Nico (26), warga Cengkareng Timur. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar